Posts Tagged ‘caring’

Manusia adalah Makhluk Sosial

Sudah sepatutnya kita saling menghargai dan menghormati sesama. Apapun kondisinya, tidak peduli bagaimana status sosialnya, siapa dia, sebagai seorang manusia sudah sepantasnya untuk dihargai.  

Setiap orang memiliki kelebihan dan juga kelemahan, jangan memandang rendah atau meremehkan orang lain. Sebagai umat manusia sudah selayaknya kita saling membantu dan mengasihi satu sama lain.  

Binalah dan pelihara hubungan baik dengan orang lain, ingatlah bahwa manusia adalah makhluk sosial. Kita semua saling membutuhkan dan memiliki peranan masing-masing dalam keterlibatan terhadap kehidupan orang lain.  

Saling membantu, mengasihi, menyayangi, mencintai, dan peduli dengan setulus hati merupakan salah satu tugas utama kita đί dunia ini.    

“People need to learn that their actions do affect other people. So be careful what you say and do, its not always just about you..!”  
______________________________________________________________________________________________________________________________________

“Putting away therefore all wickedness, all deceit, hypocrisies, envies, and all evil speaking, as newborn babies, long for the pure milk of the word, that you may grow thereby, if indeed you have tasted that the Lord is gracious.” (1 Peter 2:1-3)  

“Karena itu buanglah segala kejahatan, segala tipu muslihat dan segala macam kemunafikan, kedengkian dan fitnah. Dan jadilah sama seperti bayi yang baru lahir, yang selalu ingin akan air susu yang murni dan yang rohani, supaya olehnya kamu bertumbuh dan beroleh keselamatan, jika kamu benar-benar telah mengecap kebaikan Tuhan.”  

Love for Each Other

Peduli Sesama Setiap harinya kita disibukkan dengan berbagai aktivitas, sering kita terlalu sibuk mengerjakan urusan pribadi kita, membuat kita kekurangan waktu untuk hal yang lain. Kepedulian terhadap orang-orang disekitar kita tidak hanya dilakukan pada saat dan kondisi tertentu saja. Tetapi kita diwajibkan untuk peduli pada mereka setiap harinya.

Kepedulian sering dipandang sebagai suatu tindakan peduli hanya untuk orang-orang diluar sana, kaum papa, dsb. Sebenarnya kepedulian bisa dimulai dari orang-orang terdekat kita, yaitu keluarga, sahabat yang setiap harinya selalu bersama kita. Banyak orang yang karena terlalu sibuk đί luar sana, tidak mempedulikan dan memerhatikan anggota keluarganya sendiri. Orang terdekat malah diabaikan.

Bila kita mau benar-benar peduli, pedulilah mulai dari hal yang paling kecil dan berikan itu terlebih dahulu kepada anggota keluarga kita, dan kemudian kita juga memberikan kepada mereka yang đί luar sana.

Mari kita terus belajar untuk meningkatkan rasa kepedulian kita, yang dulunya jarang dilakukan, sekarang kita mencoba melakukannya setiap hari mulai dari hal-hal terkecil. Mulai terlebih dahulu dengan peduli kepada orang yang selalu bersama kita setiap hari yaitu keluarga.

It is easy to love the people far away. It is not always easy to love those close to us.
It is easier to give a cup of rice to relieve hungry than to relieve the loneliness and pain of someone unloved in our own home.
Bring love into your home for this is where our love for each other must start.”
Mother Teresa ____________________________________________________________________________________________________________________________________________________

“My little children, let’s not love in word only, neither with the tongue only, but in deed and truth.” (1 John 3:18)

“Anak- anakku, marilah kita mengasihi bukan dengan perkataan atau dengan lidah, tetapi dengan perbuatan dan dalam kebenaran.”

Cinta Orang Tua

Ketika kita beranjak dewasa, kita merasakan bahwa kita bisa melakukannya semua sendiri, kita bisa mandiri, dan tidak perlu merepotkan orang lain lagi terutama orang tua kita. Tetapi tahukah bahwa orang tua kita akan selamanya memperhatikan kita, tidak peduli bagaimana bentuknya. Ketika kita pergi dengan teman-teman kita mereka akan selalu bertanya kemana kita mau pergi, dengan siapa, dan mau ngapain. Ketika kita pulang dari jalan-jalan dengan teman-teman kita, mereka juga akan selalu bertanya tadi ngapain aja. Kita sering merasa terganggu dengan hal-hal kecil seperti ini, kita merasa bahwa kita bukan anak kecil lagi yang harus đί tanya ini itu, seperti diintrograsi, sehingga kita akhirnya jadi sebal dan marah pada orang tua kita.

Tahukah kita bahwa seberapapun dewasa umur kita, perhatian yang orang tua kita berikan akan tetap sama. Mereka selalu ingin memperhatikan kita, mereka selalu mau menjaga kita, mereka selalu ingin merasa dekat dengan kita, bagi mereka ini adalah sebuah kebahagiaan.

Mereka pasti tahu bahwa kita sudah bisa hidup mandiri, mencukupi diri sendiri dengan penghasilan pribadi, mereka juga pasti ikut senang melihat kita tumbuh menjadi anak dewasa dan mandiri. Tetapi dibalik semua itu tetap rasa cinta dan perhatian yang mengalir dari hati mereka tidak bisa mereka bendung, mereka tetap ingin membagi semua itu bahkan sampai detik terakhir hidup mereka.

Marilah kita sayangi orang-orang disekitar kita, terutama orang tua kita. Ketika kita mulai merasa sebal dan jengkel karena kita ditanya ini itu, jawablah sejujurnya apa adanya, pikirkanlah dan anggaplah ini semua adalah perhatian dari mereka. Rasakan sedikit saja kekhawatiran dan kecemasan yang mereka rasakan ketika kita berada diluar.

Jika kita bisa merubah sudut pandang kita, percayalah bahwa kita tidak lagi akan merasa marah, tetapi kita sangat bersyukur karena Tuhan masih memberikan kita orang-orang đί sekeliling kita yang sangat amat mencintai dan memperhatikan kita.

Love doesn’t measure, it just gives.”
_____________________________________________________________________________________________________________________________________________________

“I believe we must look for holiness, joy, and love in our own homes. We must make our home like a second “Nazareth” where Jesus can come and live with us.” – Mother Teresa

The Happy Guide

Happiness blueprint

The Great Conversation

Literature, Philosophy, Art, Music, Drama

thelovemanifesto

Real. Life. Experienced.

THE RIVER WALK

Daily Thoughts and Meditations as we journey together with our Lord.

Book Quotes Hub

Book Quotes - The most amazing and unique quotes from books are being shared here daily

Simple Tom

Some say I was born high. Others say i'm just simple :)

maggiemaeijustsaythis

through the darkness there is light

The Truth Warrior

Empowering and Inspiring people to be fully authentic, loving, happy, peaceful and joyful in their lives.

Evelina Galli

USE THINGS. LOVE PEOPLE. DON'T SWITCH.

The Other I

Just another WordPress.com weblog

sneakpeek2013

Interesting Sneak Peeks

Love My Life Right Now

Simplicity, happiness, motivation and inspiration

Fiazku

Kecerdasan Manusia Bodoh

silkroadcollector.me

An International company that offers private antique art sales to clients around the globe.

Count it all joy

Spiritual Hope . Joyful Faith . Trust in God

Ray Ferrer - Emotion on Canvas

** OFFICIAL Site of Artist Ray Ferrer **